Hai sobat, selain tempe yang menjadi salah satu kuliner di Banyumas dan menjadi makanan khas Banyumas, Banyumas yang terletak di selatan Gunung Slamet yang menjadi salah satu sebab banyaknya wisata alam, diantaranya, mari kita simak
Gua Maria Kaliori
Gua Maria terletak di Kecamatan Kalibagor, 20 km dari Purwokerto, Banyumas, Jawa Tengah.
Selain menjadi tempat reliji gua juga dijadikan sebagai tempat wisata yang menarik dikunjungi oleh semua kalangangan masyarakat tidak memandang latar belakang agama. Gua yang dibangun di atas bukit kecil dan pemandangan yang asri menjadikan gua banyak dikunjungi oleh masyarakat.
Sayangnya pandemi COVID-19 ini menjadikan salah satu destinasi wisata ini sepi pengunjung.
Mari sobat kita berdoa bersama agar pandemi ini cepat usai dan semua aktifitas menjadi pulih seperti dulu.
Perlu kalian ketahui sobat, pada mulanya Gua Maria Kaliori ini dibangun pada hari penutupan tahun maria 1988 dengan diletakannya batu pertama oleh Mgr Ps Hardjasoemarta, MSc. Gua ini didirikan atas inisiatif tokoh tokoh awam katolik yang mengikuti Retret Awal Hidup Baru di Ngadireso, Tumpang, Majang. Sejak bapa suci Yohanes Paulus II memberkati Patung Bunda Maria yang diletakan di Gua Maria Kaliori dan menandatangani prasasti Gua Maria Kaliori maka diberkatilah dan diresmikan penggunaannya.
Nah sobat, dari sini kita tau bahwa sebenarnya banyak destinasi wisata di Indonesia yang harus kita jaga dan dilestarikan, kita sebagai anak bangsa sudah menjadi kewajiban kita untuk bangga dengan negri tercinta ini, dan tidak mendiskriminasi satu sama lain.